Halaman

Selasa, 07 Januari 2020

Temukan cara belajarmu

Memasuki pekan ke-3 kelas Bunda Cekatan, tugas yang diberikan pun semakin menantang. Tantangan kali ini membuat saya harus merenung lebih dalam untuk mengenali diri sendiri. Kali ini kita diminta mengeksplorasi telur-telur merah yang sudah kita buat di tantangan sebelumnya dan barulah saya menyadari ada kesalahan kecil yang sudah saya buat pekan lalu. Seharusnya saya bukan menuliskan nama aktifitasnya tapi jenis keterampilan yang ingin saya kuasai



1.Time Management
*tujuan:
- memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya dan seoptimal mungkin
-menetukan skala prioritas dalam beraktivitas
-bisa mengerjakan to do list dengan efektif yang bwrujung pada kepuasan dan kebahagiaan diri sendiri
*ilmu yang saya perlukan:
-bagaimana menyusun skala prioritas
-bagaimana membagi kandang waktu yang efektif
-menyusun timetable yang paling cocok demgan diri sendiri
*Sumber Ilmu
-tokoh-tokoh dan orang sekitar yang pandai memanajemen waktunya
-pengalaman sehari-hari
-kata-kata bijak motivator
-website pembangunan diri
*Cara Belajar
menentukan skala prioritas -> membuat timetable (harian sampai jangka panjang) --> pembiasaan -> realistis pada hambatan -> Komitmen dan konsisten
2. Teaching skill improvement
*Tujuan
- membuat siswa senang dan mau belajar
- menciptakan suasana kelas yang membahagiakan
- membuat siswa paham materi yang diajarkan
*Ilmu yang diperlukan
-Komunikasi efektif dan keahlian transfer ilmu
- konsep perkembangan psikologi anak didik
- menggali kreativitas dan inovasi
- meningkatkan Englis Skill
*Sumber Ilmu
- Youtube (games dan brainstorming)
- Buku-buku pelajaran Bahasa inggris
- Komunitas pendidik
- website dan medsos
*Cara belajar
-Menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran (didalamnya sudah mencakup materi, worksheet, games, dan evaluasi yang terukur)
3. Financial management
sebenarnya ini dari telur merah berisikan cita-cita dan hobby travelling yang kemudian saya luaskan dalam scope ini. setelah direnungkanemang masuk dalam 
quadran penting dan mendesak.
* Tujuan
- agar mencapai tujuan finansial yang dicita-citakan (merdeka secara finansial)
- Bijaksana dalam mengatur keuangan keluarga
* Ilmu yang diperlukan
- ilmu mengelola keuangan keluarga
- menyusun anggaran keluarga yang efektif dan efisien
* Sumber Ilmu
- buku seri perencanaan keluarga
- website perencanaan keuangan
- kulwap dan seminar perencanaan keuangan
* Cara belajar
menetapkan tujuan keuangan yang ingin dicapai -> membuat anggaran keuangan keluarga -> membuat rekening khusus untuk beberapa tujuan keuangan -> komitmen dan konsisten

4. Mentadabburi dan Menghafal Qur'an
*Tujuan
- mewujudkan cita-cita dan janji pada almh. Ibunda untuk mempelajari dan menghafalkan Al Qur'an
- memotivasi anak agar terus semangat menjadi hafizh Qur'an dengan menemaninya menghafal
* Sumber Ilmu
- Al Qur'an
- youtube dan website islami
- Ustadzah di kelas tahfidz offline dan online
* Ilmu yang diperlukan
- bagaimana cara menghafal alqur'an yang paling cocok dengan karakter pribadi
-tips dan trick muraja'ah hafalan
* Cara Belajar
Meluangkan waktu secara konsisten sesuai kandang waktu yang telah dibuat umtuk mentadabburi, menghafal, dan muraja'ah Al Qur'an

5. Manajemen Emosi
* Tujuan
Bisa mengontrol emosi dan menciptakan kebahagiaan dalam.menghadapi segala macam tantangan hidup baik sebagai pribadi, istri, ibu, dan guru di ranah publik
*Sumber Ilmu
- buku -buku emotional intelligence
- buku parenting
- website berisikan materi-materi ESQ
*Ilmu yang diperlukan
- ilmu manajemen pengelolaan emosi
- ilmu self control
*Cara belajar
- mencontoh akhlak dan kebiasaan Rasulullah dalam.menghadapi tantangan hidup
-belajar dari sharing orang lain di medsos dan dunia nyata tentang manajemen pengelolaan emosi


Kurang lebih begitulah cita-cita saya di kelas bunda cekatan ini, semoga saya bisa konsisten mewujudkan mimpi-mimpi tersebut, menjalaninya dengan bahagia. Semangat menjadi pribadi yamg lebih bahagia di 2020☺



Tidak ada komentar:

Posting Komentar